Selasa, 23 Desember 2014

Ternyata Tidak Mudah


Ketika tertumbuk pada satu persoalan
Aku ingin segera melakukan perubahan
Tetapi ternyata tidak mudah
Karena melakukan perubahan butuh keberanian








------------------


Ternyata Tidak Mudah


Karya : Asnawin

Ketika tertumbuk pada satu persoalan
Aku ingin segera melakukan perubahan
Tetapi ternyata tidak mudah
Karena melakukan perubahan butuh keberanian

Setelah membuat konsep yang seolah-olah sudah matang
Aku ingin segera merealisasikannya
Tetapi ternyata tidak mudah
Karena merealisasikan konsep butuh modal dana

Teman-teman memberikan saran dan solusi
Aku ingin segera menempuhnya
Tetapi ternyata tidak mudah
Karena teman lain meragukannya dan menyuruhku berpikir ulang

Aku kemudian berada di persimpangan
Aku ingin segera mengakhiri semua ini
Tetapi itu juga ternyata tidak mudah
Karena aku harus tetap hidup


Makassar, 5 Juni 2008
-----------------------

Tidak ada komentar: